. KATA-KATA BIJAK (1) | Al-Qolamu

Al-Qolamu

Inspirasi Pencerah

Home » » KATA-KATA BIJAK (1)

KATA-KATA BIJAK (1)

  1. Sang Kuasa selalu punya rencana indah untuk kita umatNya. Sesekali langsung membahagiakan hati, terkadang sejenak bertentangan dengan harap. Kau hanya perlu mensyukuri dan merenungi. Usah kau terus mempertanyakan. Buang semua logika. Berdoalah senantiasa dan syukuri baik buruk yang kau rasa. Saat kau berniat baik dan meminta yang terbaik, itulah yang kan Dia beri. Terkadang seketika, seringkali harus lalui hari yang menguji hati. Selalu ada rencana indah untukmu, walau seringkali kau melupakanNya. Selalu ada rencana indah bagimu, jika kau terus meminta padaNya.....

  2. Lucu, saat kita mengaku begitu memuja Sang Pencipta, tapi di lain kesempatan, kita menghina ciptaanNya. Kita sering membenci hal-hal yang tak bisa diubah;
    "dia pendek", "mukanya jelek", "kulitnya hitam", "hidungnya pesek", "rambutnya keriting", "giginya tongos".Kita tidak bisa memilih dari siapa kita dilahirkan. Kita tidak memaksa orang tua bekerja keras agar kaya. Tidak semua orang punya cukup uang untuk oprasi plastik. Bahkan hanya untuk pasang kawat gigi. Tidak semua orang selalu punya waktu untuk catok rambut. Mereka tidak selalu punya pilihan untuk mengubah bentuk tubuh mereka. Tapi kita selalu punya pilihan atas komentar kita. Kalau tubuh mereka layak untuk di hina, kelakuan kita layak apa ?.....

  3. SUMBER DAYA yang tidak dimanfaatkan dengan benar hanya akan menjadi SAMPAH,
    sebaliknya SAMPAH yang diolah secara tepat dapat menjadi SUMBER DAYA multi guna

  4. Anda tengah mencari kebahagiaan? itu sama saja dengan mengejar bayang2.
    coz, Kehidupan dan kebahagiaan ada di sekeliling kita dan sedang kita jalani sepanjang kita mau membuka diri dan pikiran

  5. "Kita tidak akan hina karena hinaan orang lain.Orang yg biasa bersikap kasar dan suka memaki sebenarnya tak menyadari bahwa mereka sedang menzalimi dirinya sendiri.Mereka tidak tahu bahwa kejahatan itu bukanlah untuk orang lain tetapi justru untuk mereka sendiri."

  6. "Kita tak bisa memutar kembali waktu yang tlah berlalu, tapi kita bisa menciptakan kenangan dengan waktu yang masih tersisa, untuk menciptakan kenangan yang berarti."

Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Komentar Anda: